Wednesday, June 24, 2015

RESEP CARA UNTUK MEMBUAT SINGKOK THAILAND YANG ENAK

Sebenarnya awal jatuh cinta dengan cemilan ini saat teman yang sedang hamil ngidam untuk dibelikan Singkong Thailand di salah satu mall di Jakarta Selatan. Saat itu saya tidak tahu Singkong Thailand itu.. Singkong di masak seperti apa? Saat saya beli dan mencoba makan, dan ternyata rasanya... ummm.. ENAK!!

Berikut cara membuat Singkong Thailand yang bikin ketagihan di lidah..
















Bahan-bahan untuk membuat Singkong Thailand :
1. Singkong yang sudah di lepas kulitnya sebanyak 5kg
2. Garam 3 sendok makan
3. Air 7 Liter
4. Gula Pasir 1.250 gram
5. Daun Pandan 5 Lembar

Untuk Saus nya :
1. 2.500 ml santan kental dari 5 butir kelapa 
2. Garam 5 sendok kecil
3. Daun Pandan 10 Lembar
4. Tepung sagu 90 gram dan 300ml air, dilarutkan untuk pengental
5. Wijen Sangrai untuk taburan 100 gram

Cara buat :
1. Rebus singkong, garam, dan daun pandan dalam 7 liter air sampai matang dan empuk.
2. Tambahkan gula pasir, kemudian diaduk sampai mengental.
3. Untuk saus, rebus santan kental, garam, dan daun pandan semua diaduk sampai mendidih.
4. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Diamkan sampai meletup-letup.
5. Sajikan singkong dengan saus dan taburan wijen sangrai.

Selamat menikmati!! ^^ Nyum nyumm...





Friday, June 19, 2015

Konsumsi Makan Ubi Untuk Diet

Begitu banyak kalangan hawa yang ingin memiliki body layaknya seperti model kalangan atas, artis korea, atau bahkan memiliki body yang atletis.
Ya.. saya juga mau seperti itu, meskipun tidak mudah untuk menurunkan fat mass ditubuh ini. Tentu saja perlu harga yang dibayar atau perjuangan untuk meraih impian itu.
Baru- baru ini saya diingatkan kembali dengan diet mengganti nasi dengan ubi. Hmm.. cukup menarik, meskipun sudah lama cara ini, tetapi harus mencobanya daripada konsumsi obat-obat diet yang akan merusak ginjal.
Ok! Pertama-tama, apa sih manfaat Ubi itu? Kenapa bisa mengganti peranan nasi dan bisa menurunkan berat badan? Let we see..



1. KAYA NUSTRISI DAN VITAMIN
Ubi termasuk dalam kategori sayuran yang memiliki nutrisi terkaya dibanding dengan sayuran lain dan juga memiliki vitamin A yang berfungsi untuk sistem kekebalan tubuh, mata, tulang, dan juga kulit.

2. KAYA DENGAN SERAT
Ubi memiliki serat yang banyak dibanding dengan oatmeal, apabila dimasak dengan kulitnya.

3. KADAR GI RENDAH
Kadar Glycemic Index (GI) pada ubi lebih rendah bila dibandingkan dengan nasi ataupun roti.

4. ALTERNATIF PENGGANTI NASI
Ubi menjadi alternatif asupan karbohidrat terbaik sehingga bisa membuat Anda kenyang lebih lama.

5. RASA YANG NIKMAT
Ubi memiliki rasa manis yang nikmat tanpa pemanis buatan lainnnya sehingga bisa dikonsumsi oleh siapapun tanpa mengkhawatirkan diabetes.

6.KALORI RENDAH
Bagi Anda yang diet tidak perlu takut mengkonsumsi ubi, karena memiliki kalori yang rendah yaitu 112 kkal apabila ubi dimasak dengan cara direbus.

So.. let's try guys for this favorite diet food! Jangan lupa, kurangin cemilan yang mengandung lemak. Dan lebih baik lagi apabila mengkonsumsi ubi bersama dengan sayuran hijau dan buah-buahan.
Gud luck!! ^^

Sunday, June 7, 2015

Model Gaya Rambut Korea Untuk Pipi Chubby

Pipi yang tembem atau chubby memang terkesan menggemaskan, tetapi kadang tidak membuat para wanita percaya diri dengan hal itu. Untuk itu berbagai cara yang para wanita lakukan untuk membuat pipi nya terlihat tirus, dimulai dengan diet, olahraga, atau dengan hal yang simpel seperti mengubah model rambut. Berikut contoh model rambut ala korea untuk membuat pipi Anda terkesan tirus :

1. Poni Panjang













Seperti salah satu korean girl band After School diatas yaitu Kim Yoo Jin atau sering dipanggil UEE. Dia memiliki pipi yang "chubby" namun mengakalinya dengan memiliki model poni panjang untuk menutupi bagian pipi. Untuk itu pipi yang chubby akan terkesan agak tirus. Cantik bukan? :)

2. Rambut Lurus Tanpa Trap













Seperti Hyorin salah satu member Sistar yang cantik ini memiliki pipi chubby. Dengan memiliki rambut lurus dan panjang tanpa trap akan membuat lekukan pipi terlihat tirus. Hal yang sangat fatal apabila Anda membuat trap an di sebelah pipi Anda, karena trapan tersebut akan mengikuti pipi lebar Anda dan terlihat lebih chubby.

3. Poni Belah Tengah


















Salah satu anggota Miss A ini sangat cantik dan imut, meskipun memiliki pipi yang agak chubby tetapi tetap cantik dengan model rambut yang dia miliki. Poni panjang belah tengah dan bergelombang akan membuat pipi Anda terlihat lebih tirus. Mengapa? Karena bagian kanan dan kiri pipi Anda akan ditutupi oleh poni panjang Anda yang indah. wanna Try? coba panjangkan poni Anda. Selamat mencoba! :)